Lebih dari sekadar SPF
Buat kamu yang tinggal di kota besar seperti Jakarta, tahukah kamu bahwa polusi terbukti membuat kulit teman AYOM lebih sensitif, mudah meradang, lebih berminyak, dan menurunkan keanekaragaman skin microbiome?

Buat kamu yang tinggal di kota besar
seperti Jakarta, tahukah kamu bahwa
polusi terbukti membuat kulit teman AYOM
lebih sensitif, mudah meradang, lebih
berminyak, dan menurunkan
keanekaragaman skin microbiome?
MATAHARI
mengeluarkan UVA, UVB, VIS & IR
PERANGKAT ELEKTRONIK
mengeluarkan Blue light
KOMPOR
mengeluarkan panas
KEHIDUPAN (TERUTAMA) KOTA
mengeluarkan polusi
Sementara di sisi lain, data menunjukkan bahwa secara global screen time meningkat sampai 9 jam per hari (di Filipina, mewakili negara Asia: 11 jam per hari) khususnya selama pandemi Covid-19. Perangkat elektronik seperti smartphone, tablet, dan komputer mengeluarkan blue light yang melemahkan skin barrier pada kulit yang berdampak pada percepatan penuaan kulit.
Dan nyatanya, masih banyak lagi permasalahan yang ditemukan akibat paparan sinar dan kotoran pada wajah yang kemudian berdampak kurang baik jika tidak ada benteng yang kuat menahannya, disinilah pentingnya penggunaan Sunscreen pada wajah.
Perlu diketahui bahwa matahari mengeluarkan cahaya UV-A, UV-B, VIS (Visible Light) dan IR (Infrared). Sementara perangkat elektronik mengeluarkan blue light. Ada pula paparan pada wajah saat kita berkegiatan di dapur seperti dari kompor/oven yang mengeluarkan uap dan hawa panas. Ditambah lagi, sibuknya mobilitas kendaraan yang menghasilkan polusi udara.
Artinya, saat ini mencari sunscreen tak cukup hanya melindungi wajah dari UV-A dan UV-B, tapi juga dari blue light, panas, dan polusi, dan AYOM All Purpose Sunscreen memahami harapan dan mampu menjawab kebutuhanmu. Bahkan, AYOM All Purpose Sunscreen juga melindungi kulit wajahmu dari sinar Infrared yang bisa menyentuh kulit terdalam dan menyebabkan penuaan kulit dari dalam.
Tak puas berfungsi sebagai tameng semata, AYOM All Purpose Sunscreen dikategorikan sebagai sunscreen aktif yang memiliki kandungan berlimpah yang diwakili dengan Centella asiatica, bunga matahari, dan beras untuk memerangi radikal bebas, mempertahankan kekenyalan dan menjaga kesehatan kulit untuk jangka panjang.
Mengurangi polusi udara di kota yang kita tinggali ini, sudah tentu membutuhkan waktu yang cukup lama. Tetapi seiring berjalannya waktu, kita bisa lebih dulu membentengi kulit dengan penggunaan sunscreen yang tepat agar kedepannya lebih confident demi masa depan yang lebih baik. Nah, sebagai penutup untuk masalah screen time, masuk akal dong ya jika orang sekarang pakai sunscreen saat kerja malam hari di depan laptop?!